CARA MEMBUAT CV YANG MENARIK


CARA MEMBUAT CV YANG MENARIK DI WORD

Happy weeekend sahabat blog psg, kali ini saya akan bahas bagaimana cara membuat CV ( curriculum vitae) atau lebih dikenal dengan Daftar Riwayat Hidup. Para Jobseekers atau para pencari kerja tentunya udah sangat familiar dengan hal tersebut. Nah, kali ini kita akan membahas tentang, bagaimana cara membuat CV terlihat lebih profesional ?

Untuk para Fresh Graduates (termasuk admin sendiri 😂😂) , tentunya kita sering kali mencari lowongan pekerjaan. Baik itu lewat portal job seperti https://jobstreet.co.idhttps://id.jobsdb.com, maupun lewat situs dari perusahaan itu sendiri. Tentunya kita mau CV kita dilirik oleh recruiter, karena mengingat begitu banyak yang melamar pekerjaan. Pengalaman saya di kantor yang lama, recruiter saya dulu cenderung tidak membaca CV yang dikirim oleh para jobseekers. CV mereka yang terkesan kaku, yang hanya menampilkan tulisan hitam putih aja langsung di skip. Tentunya kita tidak mau hal ini terjadi. Terus bagaimana solusinya?? jawabannya adalah buatlah CV profesional yang ada nilai seninya, karena mengingat manusia adalah makhluk visual.

NB : CV YANG TERLIHAT PROFESIONAL TIDAK MENJAMIN KAMU AKAN DITERIMA DI PERUSAHAAN YANG KAMU LAMAR. KARENA, JUGA TERGANTUNG DARI KEMAMPUAN YANG KAMU MILIKI DAN KEBUTUHAN  DARI PERUSAHAAN TERSEBUT.

Nah, bagaimana contoh dari CV profesional tersebut, berikut saya lampiran CV saya. CV ini saya update pada Februari 2019.



Terlihat menarik bukan?? paling tidak CV tersebut tidak terlalu monoton untuk dilihat. Untuk membuat CV seperti diatas, sahabat blog psg tidak perlu harus bisa photoshop. CV diatas hanya dibuat dengan aplikasi Word. yap benar, hanya pakai Word. Terserah sahabat blog psg mau pakai word versi berapa. kalau saya sendiri pakai word 2016. Hampir semua orang udah familiar dengan aplikasi yang satu ini. Tentunya ini akan mudah untuk di ikuti.

Sebenarnya, dari Word sendiri sudah menyediakan template untuk membuat CV itu sendiri. Bagi yang belum tau, sahabat blog bisa melihat gambar dibawah ini.

1. Buka aplikasi word kalian, terserah mau versi berapa. silahkan pilih tab menu File




2. Kemudian buatlah dokumen baru, dengan cara pilih menu New


Pada saat kita ingin create dokumen baru, silahkan pilih salah satu dari yang telah saya centang, itulah adalah template resume bawaan dari word.

3. Kemudian create dokumen baru, pilihlah dari salah satu template yang dinilai paling menarik bagi sahabat blog psg, lebih jelasnya perhatikan gambar. 


4. Setelah di create, silahkan, di edit sendiri sesuai kebutuhan dari sahabat blog psg. 


Cara membuat CV diatas menggunakan template bawaan dari word. kelebihannya lebih menghemat waktu dalam pembuatan nya. Kita tinggal edit dengan data diri kita, langsung save dalam bentuk PDF file atau docs. Gampang bukan??.

Jika sahabat blog psg mau membuat dari awal, dan ingin berkreasi lebih dengan CV sahabat. komponen utamanya adalah kita menggunakan menu Shapes, Text Box dan Sedikit permainan warna. Yaps, dengan 2 komponen utama tersebut kita  udah bisa membuat CV lebih profesional.

JUST INFO :

Sahabat blog psg, kita juga menerima Jasa Pembuatan CV loh, jika berminat silahkan hubungi via WhatsApp di menu KONTAK halaman Web ini. direct message ke usernya aja ya!!!. 

Selain itu, untuk menunjang kemampuan sahabat blog psg, kita juga menyediakan paket belajar di antaranya ENGLISH, MANDARIN dan JERMAN. Mengingat kemampuan bahasa asing sangat dibutuhkan, terutama bahasa inggris, jadi ga ada salahnyakan kita belajar dari paket-paket tersebut.

Paket ini  berbentuk audio dan ebook, ada 100 lessons percakapan dalam kehidupan sehari-hari dalam berbagai kasus. khusus paket bahasa Jerman hanya berbentuk Audio dan terdiri dari 40 Lessons dengan durasi per lessons kurang lebih 1 jam.

Jika sahabat blog psg berminat, silahkan direct message via WhatsApp di menu KONTAK halaman web ini. Terima kasih semoga bermanfaat dan jangan lupa kritik dan sarannya.





Posting Komentar

0 Komentar